Cara Membuat Histogram Di Microsoft Excel
Setelah sebelumnya saya menulis artikel tentang Pengertian Dan Cara Membuat Histogram , dan kemarin saya juga buat tutorial tentang Cara Membuat Histogram Di MiniTab , Kali ini saya akan menulis cara membuat histogram lagi, tetapi dengan menggunakan Microsoft Excel.
Karena Pengertian dan cara membuat histogram secara manualnya sudah saya bagikan kemarin, disini saya akan langsung ke Step By Step dalam membuat histogram di Excel.
Langkah-Langkah Membuat Histogram Di Microsoft Excel
Studi Kasus :
PT Sumber Urip Sentosa adalah Perusahaan yang bergerak dibidang pembuatan Kue Buaya. Setiap harinya perusahaan bisa membuat 5000 Kue Buaya rasa vanilla. Dari 5000 Kue Buaya Tersebut, terdapat 500 Kue yang mengalami cacat produk, sehingga hanya 4500 kue yang bisa dijual.
Terdapat 4 jenis cacat yang terjadi pada 500 kue buaya tersebut, Antara Lain :
1. Klik Block Angka Pada Jumlah Cacat Kue Buaya. Jangan Block Angka Total.
2. Klik Insert ---- Lalu Klik Simbol Pada Bar, seperti yang saya lingkari.Untuk Jenisnya anda bisa memilih sesuai keingingan, Bisa 2-D Column, 3-B Column, 2-D Bar, Dan lainya. Dalam tutorial membuat histogram kali ini, saya menggunkan yang 2-D Column.
3. Grafik Histogram
Angka 1, 2, 3, 4 menunjukan jenis cacat. Angka 1 menunjukan jenis cacat pertama yaitu Kue Tidak Mengembang. Angka 2 Menunjukan jenis cacat kedua yaitu Warna Tidak Sempurna, Dan seterusnya. Sedangkan Angka 0, 50, 100, 150, 200, 250 menunjukan jumlah dari jenis cacat.
Seperti itulah, Cara Membuat Histogram Di Microsoft Excel, Semoga bisa membantu.
0 Response to "Cara Membuat Histogram Di Microsoft Excel"
Post a Comment